CIAMIS, PENDOPO, (GNC);- Sebagai wujud nyata sinergi dan kolaborasi lintas sektoral antara TNI dan Pemkab Ciamis dalam mempercepat pembangunan pedesaan, program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 tahun 2023 resmi dilaksanakan di Desa Kadupandak, Kecamatan Tambaksari, Kab. Ciamis, pada (20/09/2023).
Upacara pembukaan TMMD Ke 118 tahun 2023 tersebut digelar di lapangan Desa Kadupandak dan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Ciamis, H. Yana D. Putra, dengan dihadiri Danrem 062 Tarumanagara Kolonel Inf. Asep Sukarna, Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf. Wahyu Alfiyan Arisandi, Kapolres Ciamis serta Jajaran Forkopimda Ciamis dan Kepala OPD terkait.
Wabup Ciamis, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan TMMD adalah kegiatan kolaboratif dan sinergis antara Pemerintah dengan TNI dan juga unsur lainnya yang bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan desa.
baca juga: Wabup Ciamis Hadiri Peringatan HUT PEPABRI ke-64 dan FKPPI ke-45 Kab. Ciamis
“Kita ketahui bersama bahwa kegiatan ini adalah bentuk kolaboratif dan sinergis lintas sektoral dalam mempercepat pembangunan desa guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memantapkan ke manunggalan antara TNI dan rakyat,” Tuturnya.
Wabup melanjutkan, Kegiatan TMMD ini juga merupakan upaya untuk memberikan motivasi sekaligus stimulan kepada masyarakat serta menumbuhkan kesadaran seluruh warga untuk mempertahankan semangat kebersamaan dan gotong royong.
“Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk menumbuhkan kesadaran seluruh warga untuk mempertahankan dan meningkatkan semangat gotong royong serta mampu memanfaatkan berbagai potensi dan sumber daya lokal yang dimiliki,” Terang Wabup.
Dikatakan Wabup, program ini sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat yang dituangkan dengan cara melaksanakan pembangunan di daerah sebagai salah satu wujud karya nyata yang dilaksanakan secara terpadu bersama pemerintah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Ciamis saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat dan mendukung terhadap kelancaran kegiatan ini,” Ucapnya.
baca juga: 7 Tradisi Unik yang ada di Indonesia
Komandan Kodim 0613 Ciamis, Letkol Inf. Wahyu Alfiyan Arisandi dalam laporannya mengatakan terdapat dua sasaran utama dalam kegiatan TMMD tersebut yaitu sasaran fisik dan sasaran non fisik.
“Untuk sasaran fisik berupa pembangunan rabat beton, sumur Bor, saluran irigasi, MCK umum dan pengaspalan jalan yang tersebar di beberapa dusun di Desa Kadupandak,” Pungkasnya.
Sementara untuk sasaran non fisik berupa penyuluhan-penyuluhan seperti penyuluhan bela negara, wawasan kebangsaan, anti radikalisme, anti narkoba, keagamaan, pertanian, posyandu serta berbagai penyuluhan lainnya bagi masyarakat.
baca juga: 5 Rekomendasi Penginapan Murah di Ciamis, Fasilitas Lengkap di Bawah Rp 50 Ribu
“Kegiatan TMMD ini rencananya akan dilaksanakan mulai hari ini tanggal 20 September sampai dengan 19 Oktober 2023,” jelasnya.
Selepas kegiatan upacara pembukaan Wabup Ciamis beserta jajaran berkesempatan melaksanakan penanaman benih ikan dan peletakan batu pertama pembangunan jalan.