CIAMIS, – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra menghadiri acara Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW bertempat di Desa Mekarsari Kecamatan Tambaksari, Rabu (16/2/2022).
Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan peresmian Masjid Jamie Al Hidayah yang terletak di Dusun Singasari Desa Mekarsari Kecamatan Tambaksari dengan ditandai oleh gunting pita oleh Wakil Bupati Ciamis.
Dalam sambutannya Wabup menyampaikan terdapat tiga substansi yang terkandung dalam peristiwa Isra dan Mi’rajnya Nabi Muhammad SAW.
Dikatakan Wabup, pesan yang pertama adalah umat muslim harus menegakkan shalat, kedua memakmurkan masjid dan pesan ke tiga seorang muslim harus berilmu pengetahuan dan berwawasan luas.
“Peresmian Mesjid ini menjadi momentum yang tepat bagi kita untuk sama-sama memakmurkan masjid,” Ucapnya.
Baca juga PPD, Wabup Yana Paparkan Progres Pembangunan
“Jangan sampai semangat dalam membangunnya saja, tapi harus semangat pula dalam memakmurkannya, ” Ujarnya menambahkan.
Menurutnya, Mesjid melambangkan kesucian hati, pikiran dan perbuatan terutama dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.
“Selaku umat Muslim dalam melaksanakan aktivitas harus disertai niat yang bersih dan benar agar apa yang dilakukan menjadi bernilai,” Ungkapnya.
Selanjutnya Wabup menuturkan peristiwa Isra Miraj telah menginspirasi banyak ilmuan sehingga muncul ilmu-ilmu penerbangan dan ekspedisi luar angkasa.
“Kalau Islam mau maju, maka kita selaku umat Islam harus berpengetahuan dan berwawasan luas, seperti para ilmuan yang telah mampu mengambil pelajaran dari peristiwa Isra dan Miraj, ” Tuturnya.
Terakhir beliau mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan mesjid baik berupa tenaga, materi maupun pikiran.
“Terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut berkontribusi dalam pembangunan mesjid, tugas bapak ibu selanjutnya adalah memakmurkanya dengan shalat berjamaah, ” Tandasnya.
“Jangan sampai masjid sudah bagus tapi sepi dari jamaah, ” Pungkasnya.
PROKOPIM CIAMIS
Tabligh Akbar Tabligh Akbar