TASIKMALAYA, (GNC);- Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya. Silvia Ripa, mahasiswi Program Studi Ekonomi Syariah angkatan 2023, meraih Juara 3 dalam Kompetisi Menulis Artikel Populer Edisi Mei–Juni 2025 yang diselenggarakan oleh Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Nasional.
Silvia yang saat ini tengah menempuh semester 4 menjadi salah satu dari tiga penulis terbaik dalam kompetisi yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia.
Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong daya kritis, kreativitas, dan semangat literasi mahasiswa dalam mengangkat isu-isu seputar ekonomi syariah dalam format tulisan populer yang komunikatif dan mudah dipahami publik.
Dalam pernyataannya, Silvia mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas capaian tersebut.
“Sungguh sebuah kebahagiaan yang tak terlukiskan bisa meraih Juara 3 dalam Kompetisi Menulis Artikel Populer Edisi Mei–Juni 2025 yang diselenggarakan oleh FoSSEI Nasional. Terima kasih sebesar-besarnya kepada panitia dan dewan juri FoSSEI atas kesempatan yang luar biasa ini,” ujarnya.
Lebih lanjut, Silvia menyebut bahwa ajang ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ruang belajar yang memperkaya wawasan serta mengasah kemampuan dalam menuangkan gagasan secara kritis dan reflektif.
“Ini jadi momentum penting untuk terus tumbuh di tengah dinamika ekonomi syariah yang terus berkembang,” tambahnya.
Prestasi Silvia diharapkan mampu menginspirasi mahasiswa Unsil lainnya untuk aktif berkontribusi dalam pengembangan keilmuan, khususnya di bidang ekonomi syariah, serta berani menunjukkan potensi diri di kancah nasional.