KUE KERANJANG atau yang dikenali juga sebagai dodol Cina merupakan makanan tradisonal yang banyak digemari, tidak hanya warga keturunan Tionghoa tapi juga masyarakat Indonesia pada umumnya. Kue ini biasa dikonsumsi saat menyambut perayaan Imlek (tahun baru Cina). Selain banyak dijual di pasaran saat menjelang imlek, Anda juga bisa membuat kue keranjang sendiri di rumah untuk keluarga ataupun sebagai hantaran ke tetangga dan kerabat.
Bahan-bahan :
- 600 g gula pasir
- 600 ml air
- 600 g tepung beras ketan
- 50 g tepung tapioka
- ΒΌ sdt garam
- Plastik tahan panas/daun pisang
Langkah-langkah :
- Masak 200 g gula pasir dalam panci hingga menjadi karamel berwarna cokelat tua. Tambahkan air, aduk hingga karamel larut. Matikan api.
- Masukkan sisa gula pasir ke dalam larutan karamel, aduk hingga rata. Angkat, diamkan hingga tidak panas. Sisihkan.
- Dalam wadah besar, masukkan tepung beras ketan, tepung tapioka, dan garam, aduk rata.
- Tuang larutan karamel sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
- Siapkan 8 buah loyang kue keranjang (@ volume 200 ml), alasi dengan plastik tahan panas atau daun pisang.
- Tuang 200 ml adonan ke dalam setiap loyang. Susun loyang dalam dandang panas dan masak selama 2-2,5 jam hingga adonan matang. Angkat, biarkan hingga tidak panas.
- Tutup permukaan Kue Keranjang dengan selembar plastik kaca. Keluarkan kue dari loyang, gunting bagian tepi sisa plastik hingga rata. Sajikan segera. (Dewi)***
Referensi: https://endeus.tv/resep/kue-keranjang-khas-imlek-hanya-5-bahan