CIAMIS, (GNC);- Relawan Anak Bangsa (RAB) mendeklarasikan dukungan untuk pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Deklarasi dukungan disampaikan oleh Ketua Umum Relawan Anak Bangsa, Agus Winarno SH, di Gedung KH. Irfan Hielmy Komplek Islamic Center Kab. Ciamis, pada Rabu (17/01/2024).
Dalam sambutannya, Agus Winarno selaku Ketua RAB Kabupaten Ciamis mengatakan, bahwa deklarasi ini dilakukan dalam rangka menjemput prabowo gibran satu putaran.
baca juga: Bupati Herdiat Hadiri Pelantikan Ketua TP PKK Kecamatan
Dikatakan Agus, sebentar lagi bangsa Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi yakni pilres yang jatuh pada tanggal 14 Februari 2024.
“Tentunya kita sebagai anak bangsa sebagai warga Indonesia, tentunya kita mempunyai kewajiban untuk memilih pemimpin kita yang sudah ada dan disahkan KPU RI,” Tegasnya.
Agus menyampaikan bahwa ketiga calon capres-cawapres merupakan putra terbaik bangsa namun yang terbaik adalah Prabowo-Gibran.
“Saya mengajak untuk memenangkan Prabowo-Gibran dengan cara yang santun, bermartabat dan elegan,” Pungkas Agus.
Agus menegaskan, pihaknya hanya tinggal mengerahkan kekuatan massa sebanyak mungkin.
“Kita harus tetap bekerja keras dan meyakinkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ciamis bahwa yang terbaik adalah Prabowo-Gibran,” Katanya.
“Prabowo adalah kekuatan bangsa, dan mas Gibran adalah harapan bangsa,” Imbuhnya.
baca juga: Anies Baswedan Disambut Antusias Masyarakat Ketika Tiba di Ciamis
Agus berpesan ciptakan pesta demokrasi yang aman dan damai.
“Saya berharap kepada RAB mari kita ciptakan pesta demokrasi yang sejuk, damai, bersatu dan senyum serta gembira, berbeda itu hal biasa jangan sampai demokrasi ricuh,” Lanjutnya.
Sementara itu, Ketua Pelaksana, Agus Irfan Wijaya mengatakan, bahwa pihaknya akan mempertahankan kemenangan Prabowo di Ciamis yang pada tahun 2019 unggul.
“Kita berjuang, meskipun anggaran kita terbatas tapi kita punya hati dan punya jiwa untuk tetap mensosialisasikan Prabowo-Gibran,” Ungkapnya.
Agus menyampaikan, para relawan harus terus mensosialisasikan Prabowo-Gibran dengan tiga cara.
“Sosialisasi bisa berupa ngopi dan berkumpul untuk mensosialisasikan Prabowo-Gibran, kedua kita bisa door to door atau datang dari rumah ke rumah dan ketiga gunakan medsos dan update di story memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran,” Kata Agus.
“kita berjuang bersama-sama, awalnya saya mengundang 1.000 dan alhamdulillah hadir 1.500 orang,” Jelasnya.
Dilain pihak, Ketua umum DPD PAN Ciamis Yana D Putra berharap melalui deklarasi dan konsolidasi ini dapat membulatkan tekad untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Ciamis.
“PAN adalah yang paling setia dengan Prabowo dan sudah mengalami 2 kekalahan, mudah-mudahan di Pemilu 2024 Prabowo-Gibran bisa memenangkan konstestasi pemilu,” Ujarnya.
baca juga: Bersama IKAL, Ratusan Ajengan Ikuti Deklarasi Pemenangan Ganjar-Mahfud
Yana menyampaikan, hari ini hampir semua lembaga survei mengeluarkan hasil bahwa Prabowo-Gibran unggul.
“Saya berharap semua saudara yang hadir pada hari ini sepulang dari sini mari kita manfaatkan sisa waktu untuk bergerak mensosialisasikan Prabowo-Gibran dan di TPS memilih Prabowo Gibran,” Harap Agus.
“Alhamdulillah yang pada hari ini hadir semua sukarela, semoga rasa rela ini bisa bersama kita semua sampai 14 Februari nanti,” Imbuhnya.