Galuhnews.Com, – Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Ciamis Mengadakan Roadshow di setiap Kecamatan, yang rencananya akan Roadshow ke 27 Kecamatan se-Kabupaten Ciamis.
Agenda Roadshow PPDI Perdana ini, dilaksakanakan di Aula Desa Margajaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Pada Jumat 24 Februari 2023.
Acara dihadiri Camat Sukadana, Polsek Sukadana, Koramil Sukadana, Ketua PABPDSI Kabupaten Ciamis, Ketua PPDI Kabupaten Ciamis , ketua APDESI kecamatan Sukadana, kepala desa Margajaya.
Dalam Sambutannya Camat Sukadana Ining Yuningsih, mengapresiasi terhadap kegiatan ini dapat Bermanfaat terhadap masyarakat.
“Semoga besar manfaatnya serta untuk menjalin silaturahmi antara Organisasi PPDI, APDESI dan BPD yang merupakan komponen organisasi yang menguatkan serta memperkokoh Pemerintahan Desa khususnya di Kecamatan Sukadana” Tutur ining
Menurut Ining, dalam menghadapi tantangan serta tugas yang berat untuk memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat, harusnya antar organisasi bahu membahu saling membantu secara bersama.
“Jadi antar organisasi harus saling Bantu, saling membela serta saling Tolong tentunya dalam hal positif”. tutur ining.
Sementara itu Ketua PPDI Kabupaten Ciamis Toto Suryanto, SIP. Pelaksanaan Roadshow bertujuan untuk mengampaikan program PPDI Kabupaten Ciamis baik program jangka panjang, maupun menengah ataupun yang telah dilaksanakan. Selain itu untuk menjalin pendekatan anggota PPDI yang ada dikecamatan dengan pengurus PPDI Kabupaten.
Menurut Toto, telah menjalin kesepakatan PPDI bersama APDESI dan PABPDSI untuk sinergitas bersama dalam rangka membangun desa, membangun perangkat desa dan membangun masyarakat desa.
Selanjutnya Toto beharap anggota PPDI yang ada dikabupaten Ciamis bisa aman dalam bekerja, nyaman dalam kehidupan, dan sejahtera dalam perekonomian.
“Supaya tidak ada lagi perangkat desa diberhentikan secara tidak hormat, tidak ada lagi perangkat desa yang kerja asal asalan. Jadi perangkat desa harus menuju profesionalisme sehingga perangkat desa menjadi lebih bermartabat dan sejahtera.” Tutur Toto
( M-Sure)