CIAMIS, (GNC);- Persatuan Olahraga Sepatu Roda Indonesia (Porserosi) Ciamis dan Unity Inline Skate Club (UISC) Ciamis sukses menggelar acara sosialisasi olahraga sepatu roda di SDN 2 Panaragan Cikoneng, Ciamis, pada Jumat (02/01/2024).
Diketahui, tujuan utama acara tersebut adalah memperkenalkan serta mendidik siswa-siswi SDN 2 Panaragan Cikoneng mengenai manfaat dan keseruan berolahraga sepatu roda.
Ai Rusli Suargi, Ketua Porserosi Ciamis, menyampaikan harapannya agar kegiatan sosialisasi ini memberikan pemahaman yang lebih baik tentang olahraga sepatu roda.
“Kami berharap anak-anak dapat merasakan kegembiraan berolahraga sepatu roda dan menyadari potensi untuk menjadi atlet sepatu roda di masa depan,” ujarnya.
baca juga: Disdik Ciamis Gelar Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah Jenjang TK, SD dan SMP
Peserta tidak hanya mendapatkan pengetahuan dasar tentang sepatu roda, tetapi juga aktif terlibat dalam sesi praktik langsung.
“UISC Ciamis turut serta dalam memberikan panduan dan bimbingan agar peserta dapat menguasai teknik dasar sepatu roda dengan mudah,” Ungkapnya.
Sementara itu, Teti Sugiarti, Kepala SDN 2 Panaragan Cikoneng menyambut baik dan ucapan terimakasih dengan terlaksananya kegiatan sosialisasi ini.
“Olahraga sepatu roda bisa menjadi alternatif yang menyenangkan dan sehat bagi anak-anak. Kami berterima kasih kepada Porserosi Ciamis dan UISC Ciamis atas kesempatan ini bagi siswa-siswi kami,” Kata Teti.
Dilain pihak, Lintang Candra Kirana, Pengawas Sekolah Kecamatan Cikoneng, mengapresiasi sosialisasi yang diberikan oleh Porserosi kepada SDN 2 Panaragan.
Ia juga mengungkap kebanggaannya karena beberapa siswa dari SDN 2 Panaragan telah meraih prestasi di ajang olahraga sepatu roda tingkat provinsi.
baca juga: 250 Tenaga Pendidik di Kabupaten Ciamis Ikuti Workshop Cegah Perundungan
Lintang menambahkan, Inisiatif ini diharapkan dapat merangsang minat dan partisipasi anak-anak dalam kegiatan olahraga.
“Acara tidak hanya menghadirkan kegiatan utama, namun juga menampilkan penampilan atraktif dari skater berbakat UISC Ciamis, bertujuan untuk memberikan inspirasi dan semangat kepada siswa-siswi yang mencoba olahraga sepatu roda,” Katanya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan muncul minat baru di kalangan siswa SDN 2 Panaragan Cikoneng untuk aktif berpartisipasi dalam olahraga sepatu roda.