CIAMIS, (GNC);- Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna meninjau langsung lokasi terdampak Gempa bermagnitudo 6,5 yang mengguncang Kabupaten Garut pada Sabtu (27/4) lalu.
Didampingi Ketua Pelaksana BPBD Ciamis, Ani Supiani dan beberapa pejabat setempat, Senin (29/04), Engkus meninjau langsung salah satu rumah warga Kab. Ciamis.
Bangunan terdampak adalah milik Ahmad Muslim salah seorang warga Desa Winduraja Kecamatan Kawali yang beberapa bagian rumahnya rubuh akibat guncangan gempa tersebut.
Berdasarkan data dari BPBD Kabupaten Ciamis tercatat puluhan rumah warga di Ciamis yang terdampak akibat gempa tersebut, termasuk didalamnya sarana keagamaan, sekolah dan bangunan lainnya.
baca juga: Pj Bupati Ciamis Tinjau Potensi Wisata Situ Lengkong Panjalu
Pj Bupati Ciamis dalam peninjauannya menyampaikan rasa simpati dan solidaritasnya kepada para korban serta keluarga yang terdampak musibah tersebut.
“Atas nama pemerintah saya turut prihatin, ini adalah cobaan karena kita tidak tahh kapan musibah akan datang,” ucapnya.
Beliau juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak panik jika terjadi gempa. Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan mengevakuasi diri ke tempat luas atau berlindung di bawah meja yang kuat.
Sementara itu, Ahmad Muslim mengatakan pada saat kejadian dirinya bersama keluarga langsung menyelamatkan diri keluar rumah sehingga tidak ada korban dari kejadian tersebut.
baca juga: Squad Singacala Siap Arungi Babak 80 Besar Liga 3 Nasional