Ciamis – Turnamen bola voli putra-putri antar dusun se-Desa Karanganyar kembali digelar. Kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Secara resmi turnamen dibuka oleh sekretaris Desa Karanganyar, Abdul Suparman yang mewakili Kepala Desa, Yanto Agus di lapang bola voli Dusun Desa, Desa Karanganyar, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Minggu, (23/08/2020) sore.
Pertandingan pembukaan digelar sangat seru, dengan mempertemukan empat tim yang di dalamnya dihuni oleh pemain-pemain yang sudah malang melintang di dalam bola voli Ciamis.
Pada pertandingan pertama, tim Dusun Bandaruka A menang 3-1 atas dusun Kadugede. Sedangkan di pertandingan kedua dusun Desa B menang 3-0 atas Galonggong B.
Ketua panitia pelaksana dari Karang Taruna Terang Desa Karanganyar, Tantri Widya Astuti menjelaskan kegiatan ini digelar selain memperingati HUT RI ke-75, tetapi juga bertujuan untuk menggali potensi dan membentuk regenerasi pemain voli di Desa Karanganyar.
“Ini akan menjadi ajang pencarian bakat dalam olahraga bola voli yang ada di Desa Karanganyar, sehingga kedepannya apabila ada suatu turnamen atau pertadingan di luar daerah, kita sudah siap dengan SDM yang terlatih sejak dini,” ucapnya.
Menurut Tantri, kegiatan ini akan berlangsung hingga hari Minggu, 30 Agustus 2020 nanti. Setiap harinya akan menyajikan pertandingan-pertandingan seru dari tim-tim setiap dusunnya.
“Turnamen ini diikuti oleh 18 tim dari 5 Dusun yang ada di Desa Karanganyar, mereka akan beradu kemampuan di lapangan nanti. Setiap tim wajib mengirimkan pemain muda dibawah umur 20 tahun,” imbuhnya.
Lebih lanjut Tantri menyebut, kegiatan ini bisa terlaksana atas dasar dari kurangnya pemain junior yang akan meneruskan jejak para pemain senior. Namun diluar itu, dukungan dari seluruh warga masyarakat Desa Karanganyar untuk mengadakan kegiatan ini sangat kuat.
“Saya berharap kedepannya bisa terbentuk generasi pemain voli yang akan memajukan dan mengharumkan nama Desa Karanganyar”, tuturnya.
Sementara itu Sekretaris Desa Karanganyar, Abdul Suparman mengatakan, atas nama unsur pemerintah Desa sangat bersyukur dan memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada jajaran kepengurusan karang taruna Terang Desa Karanganyar yang telah berinisiatif memberikan andil dalam memeriahkan HUT RI ke-75 dengan menyelenggarakan kegiatan pertandingan olahraga bola voli antar dusun se-wilayah Desa Karanganyar.
“Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut semoga menggugah semangat masyarakat terutama para regenerasi dalam menggali dan membangun potensi untuk meraih prestasi,” ungkapnya.
Ia berpesan, dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini bukan berarti mematikan akses dan aktifitas, namun tetap terapkan disiplin diri lakukan prilaku hidup sehat dan bersih. Bersama-sama belajar beradaptasi dengan kebiasaan baru menjaga jarak, mencuci tangan dan memakai masker.
“Jalankan turnamen ini secara sportif, konsekuen dan kompak slalu. Semoga Allah senantiasa melindungi kita semua,” tutupnya. (Wawan Setiawan / Galuhnews)