Ciamis – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas ke-67 Tahun 2022, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Ciamis, Polda Jabar Mengadakan Olah Raga Bersama Ke Dusun Panyemprongan, Desa Bojonggedang, Kecamatan Rancah Ciamis (23/09/2022).
Dalam Kunjungannya Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Asep Iman Memberikan Bantuan Berupa 2 Bola Volly Dan 1 Net Vollyball kepada Pemuda Pemudi Garda Pilang Dusun Panyemprongan.
Anggota Sat Lantas Polres Ciamis, mengadakan pertandingan Bola volly antara pemuda Desa Bojonggedang dengan anggota Sat Lantas. Pertandingan persahabatan yang Bertempat dilapang bola volly Rt 01/15 Berjalan menarik, kedua tim bermain ngotot, pukulan keras dari kedua tim membuat sorak sorai penonton dari pinggir jalan sangat terdengar.
Pertandingan berjalan sangat menarik, pertandingan ini, berjalan hingga 5 Set, untuk babak pertama didominasi oleh anggota Sat Lantas Polres Ciamis, Set ke-2 pemuda desa Bojonggedang tidak ingin dipermalukan di hadapan pendukungnya Sendiri, mereka cukup mendominasi dalam set ke 2 hingga sekor menjadi 1-1.
Dalam set ke-3 Tim Dari Polres Ciamis Melakukan Pergantian Pemain Untuk memperkuat Timnya Strategi Ini Mambuahkan Hasil Pada Set Ke-3 Mereka Mendominasi Pertandingan. Namun Tim Dari Pemuda melakukan Strategi Yang Sama Hingga Akhirnya Tim Pemuda Dapat Memenangkan Set Ke-4. Untuk Menentukan Siapa Pemenangnya Dilanjutkan Ke Set Ke-5 Yang Pada Akhirnya Karena Situasi Cuaca Dan Waktu Yang Sudah Mulai Gelap Pertandingan Set Ke-5 Diberhentikan.
Menurut Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Asep Iman, pertandingan persahabatan ini, untuk mempererat silaturahmi antara masyarakat dengan anggota kepolisian, Kegiatan Ini Akan Terus Dilakukan Ke Wilayah Wilayah Lain Yang Berada Di Daerah Kabupaten Ciamis.
“pertandingan persahabatan ini, untuk mempererat silaturahmi antara masyarakat dengan anggota kepolisian” ujarnya.
Pihak Pemuda Yang Diwakili Oleh Ketua Pemuda Panyemprongan Dedi Herdi Menyebutkan Bahwa Pertandingan Ini Merupakan Salah Satu Pengalaman Yang Cukup Berharga Bagi Tim Pemuda Dusun Panyemprongan. Diapun Mengucapkan Banyak Terimakasih Atas Bantuan Yang Telah Diberikan Oleh Pihak Polres Ciamis Semoga Bantuan Yang Diberikan Oleh Polres Ciamis Bermanfaat Bagi Pemuda Pemudi Desa Bojonggedang.
“Pertandingan Ini Merupakan Salah Satu Pengalaman Yang Cukup Berharga. Bantuan ini akan bermanfaat bagi kita” jelasnya.
Artikel by : Soleh Hermawan