CIAMIS – Berbagai langkah yang dilakukan untuk meminimalisir serta pencegahan penyebaran virus corona terus digalakan. Seperti yang terlihat di Masjid Agung Ciamis, Jumat,(20/03/2020) siang. Sebelum masuk masjid, seluruh jemaah yang akan melaksanakan shalat Jumat berjamaah dilakukan pengecekan suhu tubuh serta diberi hand sanitizer.
Sedikitnya 100 botol hand sanitizer produk buatan sendiri ini habis dipakai untuk seluruh jemaah Masjid Agung Ciamis. Hal itu berkat bekerjasama Stikes Muhammadiyah dengan Lazismu Ciamis dan Nusa Charity Ciamis untuk memberikan hand sanitizer secara gratis.
“Kita membagikan hand sanitizer ini secara gratis untuk para jemaah shalat Jumat Masjid Agung Ciamis. Saat ini memang kita kehabisan bahan baku jadi hanya bisa menyediakan 100 botol saja,” ujar Direktur Lazismu Ciamis, Ridwan.
Menurut Ridwan, saat ini pihaknya telah memproduksi 1.500 botol yang dibagikan ke beberapa tempat seerti pesantren, pusat perbelanjaan dan kantor pemerintahan.
Ia mengaku pihaknya saat ini mengalami kesulitan mencari bahan baku. Namun saat ini sedang dalam proses produksi 1.500 botol hand sanitizer.
“Dalam rangka mencegah penyebaran virus corona, kami terus memberi kepada sesama. Ini sebagai bentuk kemanusiaan,” ungkapnya.
Sementara itu, Wawan S Arifien sebagai Ketua DKM Masjid Agung Ciamis mengatakan bahwa shalat jumat di Masjid Agung tetap digelar. Pihaknya sudah melakukan antisipasi sebelumnya, mulai dari penyemprotan disinfektan hingga menyediakan pencuci tangan atau hand wash di tempat wudhu.
“Setiap jemaah yang mau masuk masjid terlebih dulu di cek suhu tubuh yang dibantu oleh Dinas Kesehatan.Kami juga menyiapkan mobil ambulance untuk berjaga-jaga. Insya allah di Ciamis aman, ini sebagai bentuk pencegahan,” ucap Wawan.
Wawan juga sudah memastikan semua masjid di Ciamis melaksanakan salat jumat seperti biasa. Sebelumnya telah diberi imbauan untuk menjaga kebersihan masjid yang ada di lingkungan masing-masing.
(Galuhnews/Wawan Setiawan)