PSGC Ciamis menjalani laga perdana melawan Maung Anom dalam kompetisi liga 3 regional Jawa Barat yang diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Minggu, 5/12/2021 siang.
Dalam pertandingan ini, PSGC Ciamis unggul 2-0 atas lawannya Maung Anom. Gol pertama dicetak oleh Ismail Sholeh (7) di menit ke 10, sedangkan gol kedua dicetak oleh Gunawan Satria (29) dimenit ke 37.
Dipertengahan babak pertama, dua pemain PSGC terpaksa harus ditanduk keluar dan diganti karena mengalami cidera. Bahkan salah satu pemain, Ismail Sholeh harus dibawa oleh ambulance untuk dilakukan perawatan lebih lanjut di RSUD Soreang, Kab. Bandung.
Hingga babak pertama usai, skor tetap tidak berubah 2-0 untuk keunggulan PSGC Ciamis.
Memasuki babak kedua, PSGC maupun Maung Anom terus melakukan serangan. Beberapa peluang pun terjadi namun tidak sampai berbuah menjadi gol.
Baca juga Putra Galuh FC Gelar Syukuran, Anniversary Ke-1
Alur permainan pun tidak secepat pada babak pertama. Dimasa tambahan waktu babak kedua sempat terjadi keributan kecil antar pemain, namun bisa dilerai dan pertandingan berlanjut hingga peluit akhir dibunyikan. Hingga babak kedua berakhir, skor tidak berubah, skor 2-0 untuk keunggulan PSGC Ciamis.
Asisten pelatih PSGC Ciamis, Dicky Aditya mengapresiasi atas kerja keras seluruh pemain, berkat kerja keras ter bisa memenangkan pertandingan perda
“Alhamdulillah pertandingan pertama diberikan kemenangan, walaupun dalam pertandingan kali ini sangat sulit karena tim lawan pun sangat bagus,” ucapnya.
Dicky juga sangat berterimakasih atas doa dan dukungan dari suporter serta masyarakat Ciamis, walaupun tidak bisa menonton langsung tetapi berkat doa mereka kita bisa meraih kemenangan.
Ditanya soal persiapan pertandingan selanjutnya, Dicky mengatakan akan mengevaluasi dulu hasil pertandingan pertama, kemudian mempersiapkan pertandingan selanjutnya.
“Untuk pertandingan selanjutnya kita akan evaluasi lagi, karena tadi ada dua pemain yang mengalami cidera jadi kita harus merubah skema pemain di lapangan,” katanya.
Sementara itu, kapten tim PSGC Ciamis, Ganjar Kurniawan, menjelaskan bahwa saat pertandingan perdana masih mengalami kesulitan dalam bermain. Menurutnya, di tim manapun pada saat pertandingan pertama akan mengalami kesulitan dalam bermain, apalagi seperti sekarang yang sudah lama tidak bermain.
“Kemenangan ini kita persembahkan untuk warga Ciamis dan semoga pertandingan selanjutnya juga diberikan kemenangan. Semua pemain sudah siap bermain untuk memberikan hasil yang terbaik,” pungkasnya.
(Wawan Setiawan/Galuhnews)
Laga Perdana