CIAMIS, (GNC);- Calon Legislatif Dapil X DPR RI H. Pepi Tommy Sudrajat mengatakan, Partai NasDem adalah partai tanpa mahar dan partainya kaum muda oleh sebab itu dalam upaya pemenangan Pemilu 2024, ia akan berfokus menyasar para kaum milenial atau kaum muda untuk dapat bergabung dan membesarkan Partai NasDem di Ciamis.
Hal tersebut disampaikan olehnya pada rapat konsolidasi yang digelar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Ciamis di Gedung Dakwah Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Selasa, 21 November 2023.
Rapat konsolidasi tersebut dihadiri oleh Ketua DPD NasDem Kabupaten Ciamis, Wikky Hendawan beserta seluruh pengurus inti hingga ranting di Dapil 5 yaitu Banjarsari, Lakbok, Purwadadi, dan Banjaranyar.
Selanjutnya, H. Pepi Tommy Sudrajat mengungkapkan kedatangannya ke Banjarsari seperti bernostalgia ke masa kecilnya. Ia pun menegaskan akan membantu Partai NasDem menjadi yang terdepan di wilayah tersebut, serta memenangkan dan meloloskan para caleg di DPR kabupaten, provinsi, dan lainnya.
“Siapa pun nanti yang menduduki parlemen itu merupakan takdir dari Yang Maha Kuasa,” katanya.
Selain pembahasan dalam penguatan struktur dari hulu ke hilir, H. Pepi juga meminta dukungan dan doa dari masyarakat agar memilih pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin) dalam Pemilihan Presiden 2024 nanti.
“Mohon bantu dan Amin-kan, Pak Anies dan Muhaimin, nomor satu, jadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2024, nanti,” ucapnya.
baca juga: Apresiasi Dedikasi Penyuluh, Wabup Ciamis Hadiri Jambore Pertanian 2023
Ketua DPD NasDem Kabupaten Ciamis, Wikky Hendawan, menambahkan, bahwa dalam pertemuan tersebut, selain penguatan struktur, juga membangun sistem pemenangan khususnya di dapil 5. Ia berharap, kegiatan tersebut dapat menguatkan partai hingga ke tingkat grass root.
Dengan demikian, Wikky pun merasa sangat optimis jika Partai NasDem khususnya di dapil 5 akan ada wakil partai duduk di gedung DPRD minimal 1 kursi di DPRD, 1 kursi di DPR Provinsi, dan 1 kursi di DPR RI.