CIAMIS, Galuhnews.com – Gempa bumi terkini mengguncang di wilayah pesisir pantai Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Minggu, (20/11/2022) Malam.
Getaran gempa itu terjadi pada dini hari Minggu, 20 November 2022 Malam.
BACA JUGA : Penutupan Porprov Jabar 2022 di Ciamis oleh Gubernur
Dikutip dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan, gempa berkekuatan magnitudo 5.3 terjadi sekitar pukul 01.28 WIB.
Pusat gempa berada di titik Koordinat 8.11 LS-107.87 BT atau 82 KM Barat Daya Dengan Kedalaman 24 KM, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat
Gempa yang terjadi tidak berpotensi tsunami.
Badan meteorologi klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juga Menghimbau masyarakat khususnya kabupaten Pangandaran untuk selalu waspada, sebab berpotensi gempa susulan.
Getaran Gempa bumi ini mengegerkan masyarakat kabupaten Ciamis pasalnya gempa dengan magnitudo 5.3 itu berdurasi kurang lebih 1 menit.
Ditambah, kabupaten Pangandaran yang berbatasan langsung dengan kabupaten Ciamis membawa dampak getaran yang dihasilkan gempa ini sangat terasa.
Salah satu warga yang berada di Desa Bojonggedang, Kecamatan Rancah, kabupaten Ciamis, Jawa Barat mengatakan Ia cukup kaget dengan adanya gempa yang cukup besar di tengah malam ini.
“Saya sempat panik akibat gempa yang terjadi barusan, karena saya sedang tidur dan sangat terasa getaran yang sangat kuat” tutur Agus (26).
Penulis : Soleh hermawan