CIAMIS, RAGAM, (GNC); – Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis menggelar Workshop Gerta Maja, yang merupakan program strategi penurunan angka pengangguran melalui kolaborasi pentahelix Gerakan Tenaga kerja Mandiri Sejahtera (GERTA MAJA) di Kabupaten Ciamis.
Workshop digelar di Aula BKPSDM pada Rabu (6/9/2023), dihadiri oleh Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra, Disnaker Provinsi Jawa Barat, Kepala OPD, komunitas lembaga pelatihan kerja ,pengusaha, para akademisi, forum SMK dan BKK serta awak media.
Baca juga: Bupati Ciamis Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan Dua Kepala Desa
Menurut Kepala Disnaker Kabupaten Ciamis Okta Jabal, meskipun secara kualitatif angka pengangguran di Ciamis berada di peringkat ke-2 terendah di Jawa Barat dengan angka 3,75% untuk tingkat pengangguran terbuka, namun tetap perlu mencari solusi untuk penurunan angka pengangguran tersebut dengan merangkul dan berkolaborasi dengan steak holder sektor ketenaga kerjaan di Kabupaten ciamis.
“Kertamaja adalah gerakan tenaga kerja mandiri sejahtera ini adalah suatu gerakan ajakan bagi semua steak holder secara kolaborasi antara unsur pentahelik yaitu masyarakat pebisnis, pengusaha, akademisi, media dan pemerintah untuk sama sama bagaimana ini adalah sesuatu bagi penurunan angka pengangguran di kabupaten Ciamis”jelasnya.
Menurut Kadis Okta, rencananya kegiatan workshop ini akan berkelanjutan serta memiliki manfaat bagi seluruh steak holder yakni adanya kesesuaian antara kebutuhan perusahaan dengan ketersediaan tenaga kerja yang sesuai dengan kualifikasi bidang usaha yang dibutuhkan. Oleh karena itu, Disnaker siap untuk memberikan bantuan edukasi dan meningkatkan keahlian para tenaga kerja.
Baca juga: Disdik Ciamis Gelar Workshop Supervisi Pembelajaran
“Manfaat dari hasil kertamaja minimal kedepannya setidaknya ada link match ada kesesuaian antara ketenaga kerja yang dibutuhkan oleh suatu perusahaan swasta dengan kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan itu sendiri. Program ini juga akan menjadi program berkelanjutan. Insyaallah bulan depan kita akan mengadakan seleksi untuk 20 orang dulu,”pungkasnya.