CIAMIS, (GNC);- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengungkapkan kekagumannya terhadap respons positif yang luar biasa dari masyarakat, Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) terhadap panggilan kemanusiaan.
Hal tersebut dibuktikan dengan keberhasilan pengumpulan dana kemanusiaan sebesar Rp 2.088.407.080 untuk Palestina.
“Saya sendiri merasa kaget, setelah membuat regulasi surat edaran pada ASN, Korpri, TNI/ POLRI termasuk masyarakat, ternyata mendapat respon yang luar biasa dapat mengumpulkan dana dengan total 2.088.407.080,- ,” Ungkap Bupati Herdiat Saat Pimpin Upacara HUT Korpri ke-52, Rabu (30/11).
HUT Korpri ini menjadi momentum penting penyerahan bantuan untuk Palestine kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Jawa Barat.
Wakil Ketua IV Bidang SDM, Administrasi, dan Umum Baznas Jawa Barat, Achmad Faisal dalam wawancaranya mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi atas kepedulian dan kedermawanan masyarakat Ciamis terhadap Palestina.
baca juga: Pimpin Peringatan Hari Korpri ke-52, Bupati Ciamis Serahkan Bantuan 2 Miliar untuk Palestina
“Luar biasa sekali kami sangat mengapresiasi apa yg dilakukan masyarakat Ciamis, kepedulian dan kedermawanan, sampai ada uang recehan, uang ribuan itu semua di kumpulkan melalui BAZNAS Ciamis hingga terkumpul 2M lebih itu sangat luar biasa sekali,” Ungkapnya.
“Ini bukan tentang uang, tetapi kepedulian masyarakat ciamis untuk warga Palestina itu, kami sangat mengapresiasi,” Tambahnya
Lebih lanjut, Achmad Faisal memaparkan bahwa bantuan yang sudah terkumpul tersebut akan serahkan ke Pemerintah Pusat dan disalurkan langsung ke Palestina.
“Bantuan akan di kumpulkan ke Baznas Jawa Barat karna pasti akan terus bertambah saat inipun sudah terkumpul 5 sampai 6 milyar rupiah,” Paparnya.
Sementara itu, Muhammad Abdul Kahfi selaku Kepala Divisi Penguatan Zakat Indonesia Baznas pusat menyampaikan bahwa total yang diterima Baznas RI sekitar Rp 60 Miliar dari penggalangan dana masyarakat Indonesia, dan akan terus berkoordinasi dengan seluruh Baznas daerah, untuk terus bergerak dalam misi kemanusiaan untuk Palestina ini.
“Jadi kita terus bergerak melalui kolaborasi semua BAZNAS daerah, kabupaten kota serta sama-sama melakukan Fundraising untuk Palestina,” Jelasnya.
Lebih lanjut, Abdul Kahfi memaparkan untuk bantuan logistik tahap pertama dan kedua sudah di angkut menggunakan Pesawat Hercules C325 kepada warga Gaza, sebanyak 50 kontainer bantuan logistik.
“Bantuan logistik tahap pertama dan kedua sudah diangkut oleh Pesawat Hercules C325 kepada warga Gaza, sebanyak 50 kontainer bantuan logistik yang rencananya akan masuk ke Gaza minggu ini,” Terang Abdul Kahfi.
Abdul Kahfi menambahkan, akan dilakukan juga bantuan untuk pemulihan bangunan rumah sakit Indonesia yang hancur karena bom Israel.
“Di tahapan ketiga kita terus lakukan pemulihan kontruksi, terutama masalah bangunan yang sudah runtuh di luluh lantahkan oleh Yahudi laknatullah yang insyaallah kita akan bergerak mendirikan rumah sakit Indonesia,” Tegasnya.