Ciamis – Bumdes Imbanagara Desa Imbanagara, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Jawa Barat salah satu desa yang menyandang kategori desa Mandiri. Bumdes menyambut baik atas dukungan pemerintah desa menjadikan makam Gunungsari menjadi destinasi wisata religi yang telah disampaikan beberapa hari kebelakang oleh Kepala Desa Imbanagara.
Ae Taufik Rohman, Direktur Bumdes pada rapat evaluasi dan penyusunan program kerja tahun 2021 yang dihadiri oleh Ketua BPD, mengatakan makam Gunungsari akan dibuka menjadi destinasi wisata religi pada tahun 2021.
“Hal ini akan berdampak positif untuk pertumbuhan perekonomian masyarakat sekitar, mengingat di wilayah desa Imbanagara juga terdapat makam-makam bupati Ciamis terdahulu yang selalu menjadi agenda ziarah rutin dalam rangkaian peringatan hari jadi Ciamis setiap tahunnya,” ujar Taufik, Minggu (25/10/2020).
Selain memiliki destinasi wisata religi juga terdapat industri pengolahan tahu, pertanian, peternakan, perikanan serta pengelolaan sampah. Karena banyak perumahan dan pasar desa perlu di tumbuh kembangkan serta dikelola dengan baik oleh Bumdes Imbanagara sebagai desa penyangga ibukota ciamis.
“Dengan mengusung spirit “satu dusun satu produk” akan memberikan ruang bagi masyarakat untuk terus berinovasi dalam memajukan dusunnya. Dengan harapan akan ada pemberdayaan ekonomi yang dapat menciptakan peluang usaha serta lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat,” ungkapnya.
“Untuk mewujudkan mantapnya kemandirian ekonomi sejahtera untuk semua sesuai dengan visi dan misinya Bupati dan wakil Bupati Ciamis,” tambahnya.
Taufan Nugraha Sekretaris Forum Bumdes Kab. Ciamis, dalam menyambut rencana dibukanya wisata religi makam gunungsari. Diharapkan ada pengenalan lebih dini kepada masyarakat luas di kabupaten Ciamis.
Salah satu proses pengenalannya melalui pembukaan trif Gatrik, Bumdes dan pemerintah desa terlebih dahulu melakukan komunikasi dan konsultasi kepada Badan Promosi Pariwisata Daerah memohon agar ada trif baru yang rutenya melintasi beberapa makam.
Baca juga Galuhnews Peduli dan NPCI Ciamis Tanggung Biaya Pengobatan Mak Emah
“Yaitu masuk makam bupati di cigadung – makam pahlawan – makam gunungsari – makam bupati di sukamanah dan keluar jalan lapang desa imbanagara raya serta melewati juga makam Nike Ardila, trif ini melintasi 2 kelurahan dan 3 desa sekaligus,” kata Taufan.
Untuk memberikan pemahaman tentang pariwisata ke masyarakat diwilayah desa Imbanagara khususnya, perlu di bentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis). Yang akan membantu sekaligus menjadi mitra dinas pariwisata dan BP2D Ciamis dalam menggali, memajukan dan mempromosikan potensi destinasi wisata yang ada.
Menurutnya, potensi mengembangkan kampung Batik ciamisan di dusun ciwahangan dapat menjadi salah satu ikon desa imbanagara. Karena di dusun tersebut terdapat pabrik batik yang pada masanya pernah mengalami kejayaan sekitar tahun 60an.
“Kolaborasi dan sinergitas antara pemerintah desa, bumdes, Pokdarwis dan Karang Taruna harus dapat diwujudkan bersama-sama menuju “Banagara Sor Katengah,” ujar taufan selaku sekretaris Forum Bumdes Kab. Ciamis.
Makam Gunungsari sendiri terdiri dari makam Waliyullah R Syekh H Abdul Wajah, dan sejumlah Bupati Galuh Imbanagara, seperti Raden Adipati Kusumadinata III, Raden Ayu Buminata, Raden Adipati Natadikusumah, dan Raden Adipati Surapraja. (TIM/Galuhnews)