CIAMIS, (GNC);- Untuk pertama kalinya Pengurus Daerah (PD) Pemudi Persatuan Ummat Islam (PUI) Kabupaten Ciamis menggelar Musyawarah Daerah (Musda) I, di Aula Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Putra Galuh Ciamis, Sabtu (28/09/2024).
Dengan tema “Bersinergi untuk Pemuda Masa Kini yang Menjunjung Integritas dan Kualitas” ini menjadi sejarah bagi perkembangan Organisasi PUI khususnya di bidang Kepemudian.
Acara tersebut dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis, Andang Firman Triyadi menyampaikan sambutannya bahwa Musda ini menjadi momentum untuk dapat melahirkan Kader dan pengurus yang tetap konsisten dengan arah perjuangan pemudi PUI.
“Momentum ini kita jadikan untuk memberikan solusi terhadap persoalan zaman terutama kepemudaan,” Katanya.
Selain itu, Sekda Andang menambahkan bahwa pemudi harus memiliki peran penting dalam gerakan pemudi di Indonesia.
“Peran Pemudi PUI harus bisa bermanfaat bagi masyarakat sehingga memberikan rasa aman dan nyaman terutama dalam menjalin tali persaudaraan baik dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh wanita maupun tokoh lainnya,” Ungkapnya.
Sekda juga berharap agar kader kader gerakan pemudi PUI kabupaten Ciamis terus bersinergi dengan pemerintah kabupaten Ciamis.
“Kedepannya sebagai gerakan pemudi di garda terdepan harus menjadi contoh bagi gerakan pemudi lainnya,” Harapnya.
Sementara Ketua PD Pemudi PUI Kabupaten Ciamis, Dais Bayaniah menjelaskan bahwa Musda ini digelar baru pertama kali.
“Ini merupakan Musda pertama, karena memang kita baru terbentuk pada tahun 2021 untuk masa jabatan itu harus tiga tahun, jadi kami baru pertama kali menggelar Musda,” Jelasnya.
Dikatakan Dais, Pemudi PUI merupakan pengembangan organisasi dari Bidang Pemberdayaan Perempuan Pemudi PUI.
“Mudah-mudahan dengan digelarnya musyawarah daerah ini, kepengurusan Pemudi PUI Ciamis kedepannya bisa melangkah lebih jauh lagi,” Harapnya.
Lebih lanjut, ia menambahkan setelah dilakukan Musda ini akan dilaksanakan pelantikan Pengurus Cabang (PC) Pemudi PUI Ciamis.
“Kita juga akan melantik dua PC hari ini, yaitu PC Baregbeg dan PC Cijeungjing sementara sebelumnya kami baru punya satu PC yaitu PC Banjarsari saja,“ Terangnya.