CIAMIS, (GNC);- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya dan H. Yana D Putra, terus memperkuat dukungan jelang Pilkada 2024-2029. Melalui Roadshow Konsolidasi Relawan Herdiat-Yana, kegiatan kali ini diselenggarakan di dua lokasi, yakni di GOR Desa Cihaurbeti kecamatan Cihaurbeuti dan Gedung Dakwah kecamatan Panumbangan, Senin, 28 Oktober 2024.
Dalam sambutannya, calon wakil bupati, H. Yana D Putra, menekankan komitmen mereka untuk melanjutkan program yang belum terselesaikan pada periode sebelumnya.
“Kami berkomitmen di periode kedua ini untuk menuntaskan visi misi yang belum sempat kami realisasikan.
Kami bertekad untuk menjadikan Ciamis yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera, serta pembangunan yang lebih menyeluruh di berbagai bidang,” ujar Yana.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari ulama, pengusaha, akademisi, media, hingga masyarakat umum untuk bersinergi mewujudkan Ciamis yang maju.
Yana menambahkan, pihaknya akan fokus pada peningkatan sumber daya manusia yang sehat, cerdas, terampil, dan berakhlak. Hal ini termasuk peningkatan fasilitas pendidikan dan ekonomi yang diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja serta memberikan manfaat nyata bagi seluruh masyarakat.
Sementara itu, calon bupati, Dr. H. Herdiat Sunarya, turut menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat selama periode pertama mereka. Ia juga mengakui adanya kekurangan yang belum terpenuhi dan memohon maaf kepada masyarakat.
“Lima tahun sudah kami jalani, tentu ada kekurangan dan kesalahan. Kami berharap di periode kedua ini, bersama Pak Yana, dapat menyelesaikan program-program yang belum tuntas,” ujar Herdiat.
Herdiat mengajak masyarakat untuk datang ke TPS pada 27 November 2025 dan memberikan dukungan kepada pasangan nomor urut 2. “Kami mohon dukungan dari bapak dan ibu sekalian. Mari bersama-sama datang ke TPS, yakinkan diri, dan coblos nomor urut 2,” seru Herdiat.
Pasangan ini didukung oleh 18 partai politik, namun Herdiat menegaskan bahwa kekuatan utama tetap ada di tangan masyarakat. Ia berharap dukungan yang diberikan akan menjadi dorongan untuk membawa Ciamis menjadi lebih maju di masa mendatang. (M-Sure)***