CIAMIS, (GNC);- Ketua Umum Pengurus Cabang IPSI Ciamis, Yana D Putra membuka secara resmi Kejuaraan Silat Tatar Galuh Perisai Diri Cup Ke-VI Antar Sekolah Se Priangan Timur dan Undangan yang akan berlangsung dari tanggal 9-11 Agustus 2024.
Kejuaraan tersebut dibuka secara simbolis ditandai dengan pemukulan gong oleh Ketua Pengcab IPSI Kabupaten Ciamis, di Gelanggang Galuh Taruna (GGT) Ciamis, Jumat (9/8/2024).
Kejuaraan Silat Tatar Galuh Perisai Diri Cup Ke-VI diikuti lebih dari 600 peserta dari jenjang SD, SLTP, SLTA, dan Perguruan Tinggi.
Yana D Putra, Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Ciamis menjelaskan bahwa kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini sebagai wadah lahir nya atlet pencak silat yang berprestasi membawa nama baik Kabupaten Ciamis.
“Jadi perisai diri cup ini sudah ke sekian kalinya dilaksanakan di kabupaten Ciamis tujuan nya tiada lain adalah untuk mencari bibit bibit atlit pencak silat yang berprestasi,” ungkap Yana.
Ia juga mengungkapkan bahwa kerjuaraan ini menjadi ajang seleksi atlet pencak silat untuk mengikuti Porprov mendatang.
Yana berharap atlet atlet bisa berprestasi di kejuaraan tingkat Kabupaten, Provinsi, Nasional bahkan Internasional.
“Bisa membawa nama baik Ciamis bisa meraih medali sebanyak banyaknya di setiap event baik di tingkat lokal, regional, nasional bahkan internasional,” pungkasnya.