CIAMIS, (GNC);- Jemaah calon haji kloter 53 Jks menjadi pemberangkatan terakhir di Kabupaten Ciamis tahun 2024, dilepas langsung Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna, bertempat di Gedung KH. Irfan Hielmy Komplek Islamic Center Kab. Ciamis, pada Selasa (04/06) dini hari.
Diketahui, sebanyak 295 orang calon jemaah haji asal Kabupaten Ciamis yang terdiri dari 287 jemaah calon haji dan 8 orang pendamping.
Pj Bupati Engkus saat melepas jemaah calon haji menghimbau untuk senantiasa waspada terhadap perubahan cuaca dan menjaga pola makan.
“Kami menghimbau kepada seluruh calon jamaah haji agar senantiasa mengatur waktu dan mengikuti arahan pembimbing sehingga bapak ibu dapat mengikuti seluruh rangkaian haji dengan baik dan lancar,” Ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut Engkus juga mendoakan kepada seluruh calon jemaah haji agar senantiasa diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji.
“Kami doakan semoga para calon jemaah haji dari Kabupaten Ciamis menjadi haji yang mabrur dan dapat kembali ketanah air dengan sehat dan selamat,” Tuturnya.
Baca juga: Sekda Ciamis Segera Bertemu Pengurus PMI
Lebih lanjut, Ia menitipkan kepada jemaah untuk mendoakan Ciamis.
“Do’akan agar Kabupaten tercinta semoga dapat lindungan dari Allah Swt dan terhindar dari Bencana,” Titip Engkus.
Dijelaskan, untuk musim haji tahun 2024 ini taglinenya “Haji Ramah Lansia”, untuk itu calhaj lansia menjadi prioritas utama yang ada penanganan khusus dari petugas pelayanan haji, khususnya petugas kloter itu sendiri.
“Saya harap jemaah haji Kabupaten Ciamis senantiasa disiplin dalam mengatur waktu dan mengikuti arahan pembimbing serta petugas haji yang ditunjuk,” jelasnya.
baca juga: TIM Bola Voli Putri SDN Margajaya 2 Juara Turnamen
Asep berharap, para jemaah haji maupun para petugas mendapatkan kemudahan dalam menjalankan ibadah dan tugasnya.
“Kami sudah menyampaikan agar petugas harus betul-betul mendampingi jangan sampai ada komplain dari jemaah haji terkait pelayanan. Insya Alloh petugas akan bekerja semaksimal mungkin sesuai dengan tupoksinya masing-masing. Semoga menjadi haji mabrur/mabruroh dan pulang kembali ke Ciamis dengan selamat,” pungkasnya.