CIAMIS, (GNC);- Event Kejuaraan Sepatu Roda Patriot Championship II Antar Club Tingkat Nasional berlangsung meriah, yang diselenggarakan selama dua hari diikuti oleh 59 club yang terdiri dari 1049 Peserta dari seluruh Indonesia.
Unity Inline Skate Club (UISC) Ciamis yang dibawah naungan Porserosi Ciamis, turut ambil bagian di Event Kejurnas Sepatu Roda Se-Indonesia yang digelar di lapangan lintasan sepatu roda Patriot Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Jumat – Sabtu (27-28 Oktober 2023)
Dalam Event kejuaraan tersebut Unity Inline Skate Club (UISC) Ciamis menurunkan 14 atlet sepatu roda yang dibagi tiga kelas perlombaan, yaitu speed, standar dan pemula, dan berhasil menyabet 12 medali dan diantaranya satu emas dan 11 perunggu.
baca juga: Atlet Sepatu Roda UISC Ciamis Siap Hadapi Event Kejuaraan
Hari pertama perlombaan sepatu roda Event Tingkat Nasional medali dipersembahkan oleh Muhamad Sana Alfarizi (6) siswa kelas 1 SDN 2 Cisaga yang membawa pulang medali perunggu dari kelas Speed 3000 meter Eliminasi Kelompok Umur A (KU-A) putra.
Sedangkan perlombaan dihari kedua, medali emas dipersembahkan oleh Radhiya Nadhifa Abira (7) atlet yang baru bergabung tiga bulan di Unity Inline Skate Club (UISC) Ciamis, seorang murid Kelas 1 SDN 7 Ciamis dari kelas Pemula Putri 100m, sementara 11 medali perunggu lainnya diraih kelas pemula.
Shanny Ramadhani selaku Coach UISC Ciamis, mengaku puas dengan penampilan para atlet asuhnya, coach juga mengakui atlet yang mengikuti event kejuaraan tersebut kebanyakan terbilang baru terutama para atlet pemula, sehingga hasil belum maksimal dan perlu pengalaman dan jam terbang untuk bisa berprestasi.
“Jadi momentum event kejuaraan sepatu roda ini mejadikan ajang pengalaman dan membiasakan atlet berdampingan dengan yang lain untuk perlombaan sepatu roda, jadi tidak hanya dalam teman dalam satu klub,” Kata Shanny.
Lanjut Shanny mengatakan yang utama dalam event kejuaraan ini adalah pembinaan mental atlet dan terbiasa berkompetisi, selain itu juga untuk menambah dan mengasah jam terbang, sedangkan untuk kalau mendapatkan juara adalah bonus dari hasil kerja keras latihan.
Selain itu, Coach UISC Ciamis menambahkan ada beberapa kendala yang di hadapi para atlet diantaranya tempat lintasan latihan atau lintasan Sepatu Roda yang biasa latihan.
“Kalo standarnya panjang lintasan 200 meter, setiap tikungan lintasan ada cekungan serta tanjakan yang diperhitungkan khusus untuk sepatu roda, sehingga untuk latihan sepatu roda terutama speed bisa maksimal hasilnya”, Jelas shanny.
Coach Shanny berharap setelah event kejuaran ini tambah semangat dan dapat ditingkatkan intensitasnya, untuk bisa mengejar apa yang dirasa ketinggalan yang dihasilkan di event kejuaraan ini.
“Setelah event ini jangan kapok, terus latihan kembali dan kejar apa yang dirasa ketinggalan, dan jangan berhenti ditengah jalan, karena ingin berprestasi itu butuh proses yang cukup lama,” Ungkapnya.
Sementara itu, Raden Aris Sukmayana, S. STP,. M.Si orangtua atlet peraih medali emas satu-satunya mengaku mengikuti kemauan kuat anaknya yang sudah tertarik dengan sepatu roda.
“Karena sudah menjadi hobi anak orang tua hanya mengikutinya, selain itu sudah terdapat wadah yaitu Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) Kabupaten Ciamis untuk menyalurkan bakat tersebut. Selain itu juga event kejuaaraan sepatu roda ini juga untuk menambah pengalaman dan jam terbang bermain apalagi ini tingkat nasional.
Aris juga berharap anaknya bisa lebih berprestasi di cabang olahraga sepatu roda. Kedepannya atlet atlet sepatu roda dibawah naungan Porserosi Ciamis dapat mengharumkan Kab. Ciamis dan berprestasi tingkat regional maupun nasional.