CIAMIS, EDU, (GNC);- TIM Karawitan SMKN 1 Sumedang kembali meraih medali emas sebagai Penyaji Terbaik Bidang Musik Tradisi Daerah setelah tampil sebagai wakil Provinsi Jawa Barat pada “Festival Lomba dan Seni Siswa Nasional (FLS2N) SMK Tingkat Nasional Tahun 2023.”
Kegiatan FLS2N tersebut dilaksanakan pada tanggal 21-26 Agustus 2023.
Secara membanggakan Tim Karawitan SMKN 1 Sumedang ini berhasil mengungguli 10 finalis lainnya yang lolos seleksi 38 babak Nasional mewakili Provinsi/ Se- Indonesia.
Penetapan dan penyerahan hadiah yang dilaksanakan pada hari Jum’at, 25 Agustus 2023, pukul 21:00 – 00:00 WIB, bertempat di Novotel Jakarta Mangga Dua Square.
baca juga: Usai Alih Kelola dari Swasta, Jumlah SLB Negeri di Ciamis Bertambah
Di ajang nasional ini, SMKN 1 Sumedang mempersembahkan musikalitas dengan tema ‘Kesuburan Alam Sumedang’ yang mengantarkannya menjadi juara FLS2N tingkat nasional pada kategori musik tradisional itu ditampilkan oleh 5 siswa jurusan karawitan yakni: Abian Fazar Aziz, Abdul Rohman Alfaruk, Garan Putra Pratama Prasetyo, Rifa Rizki Rizrana, Muhamad Fauzan Alfarizi.
Dari tema itu kemudian diimplementasikan serta diaktualisasi dalam bentuk karya musik yang dominan menyajikan alat musik tradisional Sunda. Antara lain, seperangkat alat gamelan, suling, kecapi dan kendang.
Tim Karawitan SMKN 1 Sumedang, Garan Putra Pratama Prasetyo mengungkapkan, ia dan teman temannya merasa sangat bahagia, karena mereka sudah 2 tahun tidak mendapatkan medali emas di FLS2N Tingkat Nasional.
“Bangga terhadap diri sendiri karna kita bisa mendapatkan penyaji terbaik bidang lomba musik tradisi Tingkat Nasional,” Ungkapnya.
Lalu, pada perlombaan tersebut mereka bisa mengenal teman teman dari provinsi lain, bisa mengenal tradisi-tradisi dari seluruh Indonesia.
baca juga: Membanggakan! SMKN 1 Rancah Raih Juara 1 Tingkat Jabar Pada Gelaran FLS2N
”Meskipun dibalik itu ada dukanya juga yaitu mereka harus memasang alat sendiri, beres- beres alat sampai bus sendiri,” Tuturnya.
Lebih lanjut Garan berharap Tim nya menjadi juara umum di kancah nasional.
“Harapan kita berlima semoga Jawa Barat bisa menjadi juara umum di kancah nasional dan untuk teman teman tahun berikutnya tetap semangat dan terus berjuangg!” Ujar Garan. (Lovia)***