Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia beserta anggota Komisi VIII DPR RI Ardhya Pratiwi, S., SE, M.sc menggelar kegiatan apel kesiapsiagaan dan simulasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat uji S.O.P kampung siaga bencana berbasis kawasan di Lapangan Sukadana, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, pada Jum’at (23/06/2023).
Pembentukan Kampung Siaga Bencana Kabupaten Ciamis Tahun 2023 dilaksanakan di dua lokasi yaitu di Desa Kertaraharja, Kecamatan Panumbangan dan Desa Sukajadi, Kecamatan Sadananya.
Tujuan dari kegiatan Kampung Siaga Bencana ini adah untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana berbasis masyarakat.