PANGANDARAN,- Kelompok KKN STITNU ALFARABI Pangandaran wilayah Desa Jadikarya sukses gelar Lokakarya, di Aula Kantor Desa Jadikarya Kecamatan Langkaplancar, pada Senin (20/02/2023).
Acara tersebut di hadiri oleh Bapak Drs. Dadang Supriatna sebagai kepala Desa, Bapak Suryana, S. Pd.I., M.M sebagai dosen pembimbing lapangan (DPL), kepala Dusun yang berada di bawah naungan desa Jadikarya dan Puluhan perangkat desa.
Kepala Desa Jadikarya Drs. Dadang Supriatna mengapresiasi adanya lokakarya tersebut karena mampu menganalisis permasalahan dan menggali potensi yang ada di Desanya.
“Saya secara pribadi mendukung penuh program mahasiswa KKN STITNU yang mengangkat bidang pendidikan, Kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, silahkan lanjutkan kami dari desa turut mendukung dan mengapresiasi program mahasiswa yang menjalankan tugas KKN di desa Kami,” Ungkapnya.
Kemudian, Bapak Suryana, S.Pd.I., M.M selaku dosen pembimbing lapangan juga mendukung penuh program KKN di desa Jadikarya karena bisa meningkatkan kualitas masyarakat.
“Kami tim KKN di desa jadikarya menginginkan peningkatan kualitas masyarakat terutama dengan program yang akan datang yaitu pembuatan Website yang berkaitan dengan Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi kesejahteraan,” Ungkapnya.
Baca juga Pelantikan dan Sumpah Jabatan JPT Pratama, Direktur, dan Dewan Pengawas BPR Galuh Ciamis
“Bidang pendidikan ini juga di harapkan mampu memenuhi kebutuhan generasi milenial dalam pembelajaran, di bidang kesehatan juga dengan adanya rencana program Apotek Hidup semoga bisa terwujud dan mampu mengoptimalisasikan,” Lanjutnya.
Selain memaparkan program Najmul Umam Sebagai koordinator Desa KKN juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang sudah banyak terlibat dalam penyusunan program kerjanya selama 19 hari ke belakang.
“Kami dari Kelompok KKN mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh stake holder yang ada di wilayah desa karena selama 19 hari ke belakang sudah membantu kami dalam mengumpulkan informasi mengenai potensi dan hal yang mesti dievaluasi dari setiap dusun”, Ungkapnya.
Najmul juga berharap KKN selama satu bulan itu dapat nemberikan asas manfaat bagi masyarakat desa Jadikarya