BONDING TIME adalah proses membangun hubungan emosional yang kuat antara orangtua dan anak. Hal ini sangat penting untuk perkembangan emosional dan pribadi anak. Sebagai orang tua, tentunya menginginkan anak yang mandiri, mampu berdiri sendiri dan menghadapi tantangan di dunia seiring ia tumbuh dewasa. Apalagi di era modern saat ini, tak jarang gadget menjadi ‘teman’ anak di sela-sela kesibukan orang tua. Tidaklah cukup hanya memberi tahu anak-anak kita bahwa kita menyayangi mereka.
Berikut adalah kebiasaan yang bisa kita terapkan di rumah untuk menciptakan bond atau ikatan yang kuat antara orangtua dan anak:
- Makan bersama
Sebuah badan penelitian telah menunjukkan hubungan antara makan teratur dengan anak-anak dan kemungkinan peningkatan manfaat perkembangan positif seperti kesehatan dan kebiasaan makan yang lebih baik; keterampilan mental, emosional, dan sosial yang kuat, perilaku yang lebih baik, dan prestasi akademik yang lebih baik. Luangkan waktu untuk makan bersama keluarga disaat sarapan pagi atau makan malam, atau sesekali dalam seminggu. Atau Anda dapat melakukan kegiatan masak bersama dengan anak.
- Bercerita tentang keseharian masing-masing
Bercerita sebelum tidur adalah kesempatan bagus untuk mengetahui yang terjadi pada anak-anak Anda tentang hari itu. Anda bisa saling bertukar cerita dan saling mendengarkan tentang kejadian pada hari ini. Anda juga bisa memberikan pertanyaan yang akan mendorong anak untuk menjawab secara mendetail, seperti “Apa bagian terbaik dari hari Anda hari ini?” atau “Apa hal terlucu yang terjadi hari ini?”.
- Bermain bersama
Salah satu cara terbaik untuk menjalin ikatan dengan anak-anak Anda adalah dengan bersenang-senang melakukan permainan yang anak Anda gemari bersama. Pada saat bermain, Anda bisa melatih mereka keterampilan sosial dan perilaku yang baik, seperti belajar bersikap menghadapi kalah dan menang dalam permainan.
- Membiarkan anak membantu
Anak-anak secara alami suka membantu, dan ketika Anda memberi mereka tugas dan tanggung jawab, Anda meningkatkan kepercayaan diri mereka dan membuat mereka merasa dihargai. Beri tahu mereka betapa hebatnya pekerjaan yang mereka lakukan, dan betapa Anda menghargai bantuan mereka. Tidak hanya akan membuat Anda lebih dekat, tetapi juga akan membantu anak-anak Anda tumbuh menjadi orang yang percaya diri dan baik hati yang suka membantu orang lain.
- Cuddling atau memeluk
Memeluk adalah cara yang bagus untuk terhubung dan memperkuat ikatan orang tua-anak Anda. Dengan memeluk setiap hari, Anda bisa menunjukkan pada anak betapa berartinya dia bagi Anda. Ini akan memperkuat ikatan antara Anda sebagai orangtua dan anak. (Dewi)***
Referensi:
https://www.verywellfamily.com/habits-that-will-strengthen-your-parent-child-bond-620063 Diakses 11 Januari 2023