CIAMIS-, Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Ir.H.Herry Dermawan menghadiri acara Mimbar Sarasehan Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) tingkat Kabupaten Ciamis di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Ciamis, Selasa (22/11/2022).
Dengan mengusung tema “upaya peningkatan Ketahanan Pangan Menghadapi Tahun 2023”.
Turut hadir dalam acara Bupati Ciamis, Wakil Bupati Ciamis, anggota DPRD Kabupaten Ciamis, Ketua KTNA Provinsi Jawa Barat, Kepala SKPD beserta jajarannya, pengurus forum pertanian, ketua perhutani, KTNA Kecamatan, dan tamu undangan lainnya.
Acara dimulai dengan pemberiaan penghargaan kepada pengurus KTNA 12 kecamatan di Kabupaten Ciamis diantaranya, Cijeungjing, Sukadana, Rancah, Tambaksari, Sindangkasih, Panumbangan, Banjarsari, Banjar, Ciamis, Cikoneng, Baregbeg, dan pamarican.
Dalam sambutannya bupati Ciamis Herdiat Sunarya, apresiasi setinggi-tinggnya kepada para petani karena mempunyai semangat juang tinggi untuk mempertahankan ketahanann pangan di Kabupaten Ciamis stabil,” ungkapnya.
Baca juga PC IMM KAB Ciamis Gelar Musycab VI
“Dengan resesi pangan yang akan terjadi pada tahun 2023 mendatang di seluruh dunia, kita harus optimis dan berjuang dengan keadaan dan dijadikan peluang para petani kita ditengah keterpurukan ekonomi,” lanjutnya.
Dalam kesempatan ini, Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Ir.H.Herry Dermawan mengatakan bahwa “produksi padi di Kabupaten Ciamis meningkat, dari 2019 200.702 ton menjadi 300.020 ton pada 2021,” ungkapnya.
Berharap “saat krisis ketahanan pangan dapat meregenerasi petani, peternak dan nelayan di seluruh wilayah khususnya di kabupaten Ciamis untuk dapat meningkatkan kerjasama sehingga sektor pertanian bisa terus maju dalam meningkatkan perekonomian ketahanan pangan,” ujarnya.
#Mimbar Sarasehan