CIAMIS – Sohidin Heryanto, atau akrab disapa Pak Sohid, merupakan sosok petani berprestasi asal Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis yang mampu mengukir prestasi dan kesuksesan dengan meraih penghargaan nasional dari Kementerian Pertanian di Jakarta pada Selasa, 30/08/22.
Ia merupakan petani dari kelompok Tani Parikesit binaan Dinas Pertanian dan Ketahanan Kabupaten Ciamis melalui BPP Kecamatan Pamarican yang berhasil meraih penghargaan Petani Berprestasi lewat pertanian padi organiknya dari Bupati Ciamis, Gubernur Jawa Barat dan Menteri Pertanian sekaligus.
Baca Juga : Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Dandim 0613 Ciamis
Pada awal menjadi petani, Pak Sohid hanya mampu memproduksi padi rata-rata 5 s/d 7 ton per Ha. Produktivitas tersebut masih jauh dari potensi hasil produksi yaitu rata-rata 8 ton per Ha untuk varietas inbrida dan 10 ton per Ha untuk hibrida.
Pak Sohid meyakini bahwa apabila petani mampu mencapai atau bahkan melebihi dari potensi hasil produksi maka petani akan mendapat tambahan penghasilan yang cukup tinggi.
Namun bukan hanya hal tersebut menjadi pemikiran Pak Sohid, tapi ada hal yang sangat menghawatirkan yaitu kondisi lahan pertanian dan penggunaan bahan kimia sintetis.
Hal itu tidak bisa dibiarkan dan harus segera diperbaiki menurutnya karena akan merusak Bumi kita.
Berawal dari pemikiran tersebut, Pak Sohid yang tergabung ke dalam Kelompok Tani Parikesit secara bersama-sama mulai menekuni pertanian organik.
Langkah nyata diambil beliau bersama kelompoknya adalah disamping memproduksi beras organik dan Nasi Liwet Organik Instan, mereka juga memproduksi Jamu Sehat Tanaman (JST) untuk setiap fase pertumbuhan tanaman padi.
Berkat kerja keras dan kegigihannya, ketua, pengurus dan anggota kelompoknya, pada tanggal 25 Oktober 2021, Kelompok Tani Parikesit, Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican telah berhasil mendapatkan “Sertifikat Pertanian Organik” dari INOFICE, pada tanggal 23 Agustus 2022 di Hotel Grand Mecure Setiabudi Bandung dalam Lomba Aparatur non Aparatur Pertanian Pak Sohid juga mendapatkan Juara 1 Kategori Petani Berprestasi Tingkat Provinsi.
Puncaknya pada tanggal 28-30 Agustus 2022 dalam acara Sarasehan Kementrian Pertanian di Bumi Perkemahan Ragunan, Jakarta Selatan, Sohidin juga menerima penghargaan dari Kementrian Pertanian sebagai Petani Berprestasi .
Pak Sohid menyadari bahwa keberhasilannya saat ini tidak terlepas dari peran berbagai pihak.
“Ungkapan terimakasih kepada Pemerintahan Desa Bangunsari melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Bangunsari Kecamatan Pamarican dan juga Pemkab. Ciamis yang telah menjamin harga padi organik yang dihasilkannya.
Hingga saat ini Pemerintahan Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Ciamis dan Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Pamarican melalui Penyuluh Pertaniannya yang terus melakukan upaya untuk meningkatkan produksi padi organik.
Pak Sohid juga mengungkapkan bahwa pekerjaan sebagai petani sering dipandang sebelah mata dan dianggap kurang menjanjikan secara materi, padahal di balik itu semua petani adalah pekerjaan yang sangat mulia dan ada rahasia besar yang baru akan diketahui ketika kita telah benar benar menekuninya.