Bupati Ciamis Herdiat Sunarya membuka secara resmi kegiatan open turnament Bola Voli Naratas Cup 2022 bertempat di lapang Voli Dusun Desa Kulon, Desa Cimari, Kecamatan Cikoneng, Sabtu (23/07/2022).
Dalam sambutannya Bupati Ciamis berharap Kabupaten Ciamis dapat menjadi gudangnya para atlit Bola Voli. Ia memandang bahwa olahraga Bola Voli merupakan salah satu olahraga yang banyak digemari oleh semua kalangan masyarakat di Kabupaten Ciamis.
Meski begitu, bupati menuturkan menggemari saja tidak cukup butuh kerja keras, latihan yang terprogram dan terencana untuk menjadi atlet yang berprestasi.
Selain itu, Ia berharap dengan dilaksanakannya turnamen tersebut dapat melahirkan atlit-atlit potensial yang dapat menggantikan generasi yang pernah menjadi legenda baik nasional maupun internasional.
Tonton juga Karang Taruna Tunas Harapan Gunungsari Gelar Turnamen
Anggun sebagai pelaksana momen tersebut salah satu ajang untuk memeriahkan HUT RI yang ke-77 dan juga Naratas Cup 2022 salah satu bentuk kecintaan terhadap olahraga. Anggun berharap dengan adanya Naratas Cup 2022 tersebut salah satu ajang untuk mencari bakat atlet voli yang nantinya akan di arahkan dan di bina sebagai club voli Naratas.
^Open Turnament