CIAMIS – Salah satu misi Bank Galuh adalah membantu mendorong pertumbuhan perekonomian dan pembangunan masyarakat pedesaan, untuk itu Bank Galuh terus mensosialisasikan produk-produk unggulan nya.
Hal itu diungkapkan Direktur Utama Bank Galuh, Prasetya Budi Utomo, SE seusai menggelar “Sosialisasi Produk Bank Galuh”, Kamis (31/03/2022) di Aula Desa Dewasari Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. Sosialisasi tersebut digelar atas kerjasama PT Bank Galuh dengan PDAM Tirta Galuh, Pemerintahan Desa Dewasari dan Karangtaruna Desa Dewasari.
Dikatakannya, di samping untuk memasarkan produk unggulan dari Bank Perkereditan Rakyat (BPR) Bank Galuh, juga untuk membuka kembali minat masyarakat untuk gemar menabung dan mempermudah dalam memberikan berbagai pelayanan kepada masyarakat.
“Dengan gemar menabung kita dapat dengan mudah mengakselerasikan keuangan misalnya pembayaran PDAM, pajak kendaraan bermotor, pajak PBB dan lainnya. Juga bisa menjadi jaminan untuk pelaku UMKM ketika akan meminjam kredit buat usaha,” katanya.
Adapun untuk jenis produk yang ada di Bank Galuh antaralain Tapak Galuh, Kredit Koaci, Kredit Kenari dan jenis kredit lainnya. Yang diutamakan adalah jenis kredit untuk percepatan akselerasi keuangan di daerah.
“Dengan berbagai produk Bank Galuh ini semoga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Tatar Galuh, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan nya. Juga untuk menyempurnakan kinerja agar lebih dikenal oleh masyarakat sehingga bisa besar oleh masyarakat sendiri,” jelasnya.
Sementara itu Kepala Desa Dewasari, Ninding Badrul Munir sangat mengapresiasi kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan Bank Galuh Ciamis. Menurutnya dengan kegiatan tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Dewasari khususnya dan warga Ciamis umumnya.
Baca juga Pimpinan Tinggi Pratama Dilantik Bupati
“Adanya sosialisasi ini otomatis dapat meningkatkan ekonomi masyarakat menjadi lebih maju,” ucapnya.
Pihaknya akan secepatnya mensosialisasikan juga kepada para pelaku UMKM yang ada, serta kepada masyarakat dalam kegiatan PKK.
“Kebetulan besok ada acara PKK, kami akan langsung mensosialisasikan nya kepada masyarakat secara langsung,” jelasnya.
Ninding berharap kedepanya Bank Galuh Ciamis semakin maju dan sukses, juga masyarakat semakit meningkat taraf kesejahteraan ekonominya. (Hendi)
Produk Unggulan