Ciamis – Tim basket putri Kota Tasikmalaya memastikan diri melaju ke Porprov 2021 setelah sukses menyapu bersih tiga lawannya dalam Babak Kualifikasi yang digelar di GOR Sukapura Dadaha, Kamis 30 Desember 2021. Di laga terakhir yang berjalan cukup ketat,
Alifa Firdaus dkk sukses mengalakan tim Kab.Ciamis dengan skor 70 45. Dengan kemenangan itu, Skuad asuhan pelatih Aris Suarna itu jadi juara grup. Sementara Tim Kab.Ciamis yang ditukangi pelatih Bayu PA harus puas jadi Runner Up meski tetap melengang ke Porprov.
Sebelum menundukan Kab.Ciamis, mereka menumbangkan Kab.Pangandaran (100-14) dan Kota Banjar(79-32). Aris menyebut bahwa hasil tersebut sudah sesuai harapan. Karena yang jadi target di BK ini hanya lolos sebagai juara grup. Tetapi ia tak memungkiri bahwa sejumlah kekurangan masih terlihat dan hal itu akan jadi bahan evaluasi agar pada Porprov tidak diulangi lagi.
Di quarter pertama, pelatih Aris berani menurunkan Racquell pemain yang masih duduk di kelas 6 SD. Meski dihuni atlet debutan , skuad Kota Tasik tetap dominan memimpin. Mendapat dukungan sekitar 300’penonton, semangat dan mental para pemain tetap terjaga hingga mampu menyudahi perlawanan tim Kab.Ciamis. Pasukan Galuh Ciamis bukan tanpa perlawanan dengan banyak serangan yang kerap merepotkah pertahanan tuan rumah.
Baca juga Ketua YKI Cabang Ciamis Berikan Sejumlah Bantuan
“Kita akui Tim Kota Tasikmalaya lebih unggul. Tetapi kita apresiasi penampilan pantang menyerah yang ditunjukan para pemain. Kita harus segera melakukan evaluasi guna mempersiapkan diri menghadapi Porprov,” ujar Wakil Ketua dan Sekretaris KONI Kab.Ciamis H.Endang Sutrisna dan H.Asep Garniwan usai laga.
Selain perwakilan dari KONI Ciamis, laga penentuan juara grup turut disaksikan Sekretaris KONI H.Engkus Bunyamin, Wakil Ketua KONI i dan II H.Yono Kusyono dan DR.Hery Yusuf, Ketua Perbasi Kota Tasikmalaya Deddy Mulyana serta pengurus KONI lainnya. (Irman S)*
# Tim Basket Putri
Irman S/KP