Seorang pakar bisnis digital Neil Patel, mengatakan “Banyak pembisnis yang brand-nya sudah teratas, dikarenakan mengaju ke psikologi warna pada brand-nya”. Permainan warna bisa berdampak pada peningkatan penjualan.
Kuning
Warna kuning memberi kesan hangat, membangkitkan rasa optimisme, kecerdasan, dan kepositifan terhadap merek anda. warna kuning ini menonjol dan menarik perhatian, contoh McDonald’s.
Jingga
Warna ini juga memberi kesan hangat. jingga menggambarkan spontanitas dan rasa enerjik. Contoh Amazon.
Hijau
Memberikan kesan santai dan enak dilihat. Bisa diwakili ketenangan, kualitas, dan kedamaian kepada audiens. Biasanya dipakai oleh organisasi non-profit yang bergerak di bidang penyelamatan lingkungan, contoh Animal Planet.
Merah
Warna yang sangat kuat, terkesan berani bahkan ambisius. Bisa juga dikaitkan dengan gairah dan dapat meningkatkan kegembiraan. contoh Netflix dan Coca Cola.
Ungu
Terkesan menenangkan, anggun, dan mewah serta kreatif. Bisa anda gunakan ketika anda ingin memacu daya imajinasi custemer. Contoh Yahoo.
Biru
Biasa dipakai brand besar yang bergerak di bidang teknologi, karena biru ini memberikan kesan kuat dan trusted. Contoh Facebook.
Hitam
Menggambarkan kemewahan, kecanggihan, keanggunan tapi tetap formal. Cocok buat anda yang mau branding dengan gaya klasik. Contoh Nike dan Apple.
gilang