Ciamis – Gelaran pameran berbagai hasil produk pertanian warga Kecamatan Kawali dalam rangka Hari Krida Pertanian (HKP) 2020 digelar di halaman kantor Kecamatan Kawali, Sabtu, (7/11/2020).
Dalam kegiatan HKP ini, setiap perwakilan desa, sekolah, maupun instansi lainnya se-kecamatan Kawali turut andil menampilkan hasil produk pertaniannya di stand yang sudah tersedia.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-POLRI (FKPPI) rayon Kecamatan Kawali, mereka ikut mengisi kegiatan HKP tersebut.
Mereka menghadirkan beberapa produk olahan dari anggotanya seperti manisan tomat, manisan salak, asinan salak, dodol jambu dan beberapa makanan olahan lainnya. Disamping itu juga, ada tanaman sayuran, benih dan sekam untuk media tanam.
Hadir dalam pembukaan acara HKP tersebut ketua KTNA Ciamis, H. Awan dan beberapa anggota DPRD Ciamis dapil 3.
Baca juga Bupati Ciamis Hadiri Acara Peresmian Masjid Al Ikhlas Baregbeg
Pada kesempatan itu, sekretaris FKPPI Kab. Ciamis Aris Riswandiansyah menyerahkan cendramata kepada H. Awan sebagai ketua KTNA Kab. Ciamis yang juga anggota DPRD dari partai Gerindra.
“Beliau ini salah satu orang yang telah banyak membantu anggota kelompok tani di daerahnya, sehingga para petani bisa lebih maju. Makannya saya sangat mengapresiasi atas perjuangannya”, kata Aris.
Lebih lanjut, Camat Kawali Drs. Yayan Heryana menuturkan, HKP yang dilaksanakan perkecamatan sangat berarti bagi petani dan masyarakat, karena semua desa mengikutinya dan bisa berlomba menampilkan produk unggulan.
“Dengan brand manisan tomat gandok, hasil pertanian masyarakat setempat mulai disukai dan menjadi oleh-oleh khas. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini perekonomian masyarakat lebih bangkit. Tentunya pada saat pandemi ini protap kesehatan harus tetap diperhatikan, berkarya juga berjalan”, imbuh Yayan.
(Wawan Setiawan/Galuhnews)