CIAMIS-Meski harus menempuh babak play off. PSGC Ciamis akhirnya berhasil lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional. Pada leg ke 2 babak play off, PSGC membantai Persih Masurai dengan skor telak 13-0 di Stasion Galuh Ciamis Minggu (7/10/2018).
Sebelumnya pada leg 1 play off liga 3 Nasional, PSGC Ciamis juga berhasil mempermalukan Persih Masurai dikandangnya dengan skor meyakinkan 0-6. Babak 32 besar Liga 3 Nasional akan dilaksanakan pada bulan November mendatang.
Diketahui, PSGC Ciamis harus melalui babak play off lantaran di grup 3 lalu hanya mampu finis di urutan ke 3 klasemen akhir.
Baca juga: Lolos ke Babak 32 Besar, Ini Peluang PSGC Kembali Naik Tahta ke Liga II
Selama pertandingan berlangsung, anak asuh Heri Rafni Kotari yang jadi tuan rumah langsung menggempur pertahanan Persih Masurai. Hasilnya di babak pertama, Ganjar Kurniawan, dkk mampu unggul 4-0.
Dibabak kedua, PSGC Ciamis tak mengurangi serangan, malah sepanjang babak kedua terus mengurung pertahanan Persih hampir setengah lapang. Sampai akhir babak kedua, PSGC Ciamis menambah 9 gol, skor akhir 13-0.
“Alhamdulillah kami lolos ke babak 32 besar liga 3 Nasional. Setelah ini kami akan mempersiapkan untuk menjalani babak 32 besar ini. Mudah-mudahan bisa terus melaju sampai lolos ke babak selanjutnya, hingga kembali ke liga,” jelas Asisten Pelatih PSGC Ciamis Ayi Daud. (Wawan/Galuhnews)