CIAMIS – World Cleanup Day diadakan serentak di 150 negara termasuk di Indonesia. Di indonesia sendiri menargetkan 350 juta orang yang mengikuti kegiatan bersih-bersih ini dari seluruh wilayah Indonesia yang akan digelar pada Sabtu (15/09/2018) pagi.
Ciamis termasuk salah satu kota yang mengikuti kegiatan gerakan pungut sampah serentak ini, untuk tempatnya tersebar dibeberapa wilayah seperti Alun-Alun Ciamis, Pasar Manis Ciamis, Situ Lengkong Panjalu, Desa Cisadap, Taman Banjarsari, Sungai Citanduy (Eco Village Ciamis), Sungai Cileueur, untuk waktunya mulai pukul 06:30 – 10:00 WIB.
Koko Komarudin selaku koordinator kegiatan Kabupaten Ciamis mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Ciamis untuk mensukseskan kegiatan ini dengan cara ikut bersama-sama turun ke lapangan untuk memungut sampah ditempat yang telah di tentukan.
“Mari kita cintai lingkungan disekitar kita dengan cara tidak membuang sampah sembarangan, karena dengan membuang sampah sembarangan mencerminkan perilaku yang buruk”, tuturnya
Koko juga mengajak bagi masyarakat yang ingin bergabung dengan tim Ciamis Cleanaction bisa mendaptar di indorelawan.org/worldcleanupday atau bisa menghubungi nomor 0896-3876-0704 an. Koko Komarudin.
“Kami membuka pendaftaran sebanyak-banyaknya untuk para relawan yang ingin mengikuti kegiatan ini,silahkan bisa menghubungi nomor yang tertera dan segera daftarkan diri kalian menjadi bagian relawan Ciamis Cleanaction”, pungkasnya. (Wawan/Galuhnews)